Sambut MPLS, SMP-SMA Bosowa Al Azhar Libatkan Orangtua dalam Sosialisasi Kurikulum dan Kesiswaan

Menjelang tahun ajaran baru 2025/2026, SMP dan SMA Bosowa Al Azhar Cilegon menggelar pertemuan dengan orang tua siswa guna menyosialisasikan kurikulum merdeka dan program kesiswaan. Acara ini berlangsung pada Kamis, 10 Juli 2025, di lingkungan sekolah.

Pertemuan ini dihadiri oleh kepala sekolah, guru, serta para orang tua siswa baru dari tingkat SMP dan SMA. Dalam kegiatan tersebut, pihak sekolah menjelaskan berbagai informasi penting seperti sistem pembelajaran, penilaian, serta kegiatan kesiswaan yang akan dilaksanakan sepanjang tahun. Kepala SMP Bosowa Al Azhar, Muhidayat, S.Pd, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergi antara sekolah dan orang tua.

“Kami ingin orang tua tahu arah pendidikan kami dan bisa aktif mendampingi anak-anak di rumah,” ujar Muhidayat, Sabtu (12/7/2025).

Senada dengan itu, Kepala SMA Bosowa Al Azhar, Suheri, S.Pd.i, juga menekankan pentingnya komunikasi dua arah demi menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Kegiatan ini sekaligus menjadi langkah awal menyambut Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang akan dimulai pekan depan. MPLS sendiri menjadi tahap penting dalam mengenalkan siswa baru pada budaya sekolah, aturan, serta nilai-nilai yang dijunjung di Bosowa Al Azhar.

Dengan melibatkan orang tua secara langsung, Bosowa Al Azhar berharap dapat menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih kuat dan mendukung tumbuh kembang siswa secara optimal. *(RED)

Share this Post

Facebook Comments ()

Leave a comment