Peserta Didik SD Bosowa Al-Azhar Cilegon Raih Gelar Runner-Up pada Lomba Cilegon Jagone Taekwondo

Peserta didik dari SD Bosowa Al-Azhar  Cilegon  meraih gelar runner-up dalam ajang lomba taekwondo Cilegon Jagone Taekwondo Championship. Acara ini diselenggarakan oleh Ryans Taekwondo School di Mall Sosoro Terminal Eksekutif Merak, Banten,  pada tanggal 22 Juni 2024.

Kompetisi yang diikuti oleh berbagai peserta dari berbagai daerah ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengasah keterampilan serta semangat sportivitas di kalangan atlet muda taekwondo. Dalam acara ini, para peserta menunjukkan kemampuan dan teknik yang mengesankan.

Peserta didik SD Bosowa Al-Azhar  Cilegon (BAC), yakni Tb. Prabu Latief Al Husain, berhasil tampil cemerlang untuk meraih posisi runner-up dalam kategori yang diikuti. “Prestasi ini merupakan hasil dari dedikasi dan kerja keras yang luar biasa dari para siswa kami,” ujar Yessy Susanty Pradistawaty selaku  wakil kepala Bagian Kesiswaan SD Bosowa Al Azhar, dalam rilis yang diterima Milenianews.com, Selasa (6/8/2024).

Ia menambahkan, “Kami sangat bangga dengan pencapaian ini dan berharap ini bisa menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berlatih dan mengejar prestasi.”

Lomba Cilegon Jagone Taekwondo Championship bukan hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai kesempatan bagi para peserta untuk belajar dan berinteraksi dengan atlet taekwondo lainnya, serta mengembangkan semangat sportifitas dan kerja keras.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Ryans Taekwondo School atas penyelenggaraan acara yang sukses ini. Kami berharap acara seperti ini akan terus dilaksanakan untuk memajukan olahraga taekwondo dan memberikan kesempatan kepada atlet muda untuk bersaing di level yang lebih tinggi,” ujarnya.https://milenianews.com/pendidikan/peserta-didik-sd-bosowa-al-azhar-cilegon-raih-gelar-runner-up-pada-lomba-cilegon-jagone-taekwondo/

Share this Post

Facebook Comments ()

Leave a comment